Kamis, 23 Mei 2013

The Myth Of The Purple

Kenapa sih warna ungu selalu diidentikan dengan kata janda, padahal kan warna itu manis dan indah. Semua orang selalu ber-anggapan bahwa warna ungu itu, warna jAnda, tak jelas makna dan buktinya. Apakah seseorang yang memakai baju warna ungu lalu orang itu akan menganggap orang itu janda, kelihatanya tidak. Bandingkan dengan warna hitam yang diartikan dengan warna duka, karena dalam prosesi pemakaman seseorang sangat umum dipahami, jika keluarga dan para hadirin menggunakan baju warna hitam dan jika yang meninggal seorang suami, maka istrinya akan berstatus janda dan ia juga memakai baju warna hitam bukan ungu. Di India sekalipun seorang jAnda umumnya menggunakan warna putih bukan ungu. Lantas mana buktinya jika ungu itu warna janda
.

Secara filosofi ungu adalah kombinasi antara merah dan biru, dibilang indah memang indah tapi kenapa warna ini diidentikan dengan janda. Mungkinkah pria identik dengan warna biru dan perempuan dengan merah, kemudian ketika mereka menikah dan menjadi ungu ketika ia bercerai warna itu tidak bisa kembali lagi atau ada penelitian yang menujukkan bahwa para janda menyukai warna ini atau ada alasan yang lain.



Ungu merupakan simbol kekayaan dan pemborosan dan ungu paling sering terhubung dengan bunga dan matahari terbenam. Hal negatif yang tercermin dari warna ungu adalah kegaiban dan kemurungan mungkin karena hal-hal negatif tersebut yang menyebabkan warna ungu diidentikkan dengan jAnda, dimana pengertian jAnda yang beredar dimasyarakat itu memang telah lama di citrakan  negatif bahkan dianggap rendah dan opini yang terbentuk dimasyarakat ini khususnya ditujukan bagi para janda. Padahal menurut psikolog warna ungu mempunyai efek tenang dan menyejukkan, dan sering kali warna ungu dikaitkan dengan kesan yang berhubungan tentang wawasan luas, martabat, kehormatan dan kesan anggun.


Pengaruh warna ini dapat menginspirasikan pikiran dan membuat hati lebih tenang karena sifatnya yang tenang dan menyejukkan, ruang tidur sangat cocok jika diberi warna ungu. Sebaliknya warna ungu tidak cocok untuk ruang beraktifitas. Dari sini bisa kita lihat bahwa sisi positif dari ungu lebih banyak dari sisi negatifnya. 
 Saat ini mitos warna ungu yang diidentikkan dengan janda, lambat laun semakin berkurangkarena dimana saat ini banyak anak muda dan para gadis menyukai warna ini. Hal ini ditunjukkan dari barang-barang untuk kalangan remaja yang berwarna ungu. So, mulai sekarang jangan takut untuk memilih warna ungu sebagai warna favorit kamu, karena sebenarnya warna itu hanya sebagai pertimbangan emosional yang bebeda dari setiap orang dan warna ungu  selain manis dan indah juga memiliki banyak manfaat kok.

0 komentar:

Posting Komentar

categories

ARTIKEL (5) CERPEN (2) FILM (3) I'LAM (2) MUSIC (1) NEWS (2) OTAWA (4) Profile (2) SAJIAN UTAMA (2) SASTRA (3) TAUSIYAH (1) TOKOH (2) VIDEO (1)